Mad Drift adalah permainan balap yang mengharuskan Anda mengendarai mobil yang remnya rusak. Anda harus melaju sejauh mungkin dan terus-menerus menge-drift dmei menghindari semua rintangan di sepanjang perjalanan.
Sistem kontrol Mad Drift sederhana sekali: Ketuk sisi kiri atau kanan layar untuk membuat mobil berbelok ke kiri atau kanan. Dengan kontrol ini, Anda harus mencoba menghindari berbagai batu raksasa yang tersebar di sepanjang 'trek'.
Salah satu detil yang sangat keren adalah bahwa setiap kali Anda menabrak dan mulai dari awal, tampilan permainan sedikit berubah: warna layar dan mobil berubah sehingga menambahkan sentuhan variasi yang bagus pada permainan.
Mad Drift adalah gim arkade seru dan indah secra visual. Kelebihan gim ini terletak dari papan peringkat daringnya yang memungkinkan Anda bersaing melawan pemain lainnya untuk mengetahui siapa yang bisa melaju sejauh mungkin di padang pasir penuh batu.
Persyaratan (Versi terbaru)
- Memerlukan Android 7.0 ke atas
Komentar
baik